Palembang | MataElang.news – Komandan Lanal (Danlanal) Palembang, Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan menghadiri Upacara Pemberangkatan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-PNG (Satgas Pamtas) Kewilayahan Batalyon Infanteri (Yonif) 141/Aneka Yudha Jaya Perkasa (AYJP) dalam rangka latihan pratugas dan penugasan ke wilayah Papua bertempat di Dermaga B Pelabuhan Boom Baru Palembang, Jum’at (14/06/2024).
Dalam upacara pelepasan tersebut, bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Panglima Kodam (Pangdam) II/Swj, Mayjen TNI Naudi Nurdika, S.I.P, M.Si., M.Tr (Han) dengan komandan upacara Danyonif 141/AYJP Letkol Inf Syurya Dharma.
Terkait pelepasan 450 personel tersebut, Pangdam II/Swj mengatakan salah satu implementasi tugas pokok TNI yaitu dengan dilaksanakan penugasan Pamtas Darat RI-PNG di wilayah Papua.
“Dengan adanya penugasan Pamtas Darat RI-PNG di wilayah Papua seluruh prajurit perlu persiapan secara profesional dan satuan siap operasional melalui latihan pratugas. Maka dari itu, selama satu bulan 450 personel akan dibekali dan digembleng dengan materi latihan taktik dan teknik tempur serta menembak tempur taktis di daerah latihan Sangga Buana Kostrad guna meningkatkan kemampuan prajurit dan satuan sebelum melaksanakan tugas operasi,” Katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Komandan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Calang (TCL) – 524, Letkol Laut (P) Freejohn Da Costa, M.Tr., Opsla menuturkan bahwa KRI TCL – 524 telah menyiapkan kebutuhan logistik untuk pergeseran pasukan.
“Kami dari pihak KRI TCL – 524 sudah mempersiapkan kebutuhan logistik seperti, bahan bakar, air tawar, dan bahan basah untuk melaksanakan pergeseran pasukan hingga ke Jakarta,” Tuturnya.
Sementara itu, Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan berharap agar selama perjalanan berjalan aman dan lancar sampai ke daerah operasi di Papua.
“Harapan saya tentunya seluruh personel selamat selama perjalanan dari Pangkalan awal di Palembang hingga ke tujuan akhir di Papua, semoga semuanya berjalan dengan lancar. Tentunya semua ini tidak lepas dari unsur KRI kita dalam mendukung pergeseran pasukan sebagai bagian dari keselamatan dan kelancaran operasi,” Tutupnya.
Upacara tersebut juga dihadiri oleh seluruh prajurit yang akan berlayar dengan KRI TCL-524, Jajaran Komando Daerah Militer (Kodam) II/Swj, Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumatera Selatan (Sumsel) beserta undangan lainnya.